Usai Tutup TMMD Sengkuyung, Kasdim 0705/Magelang Tinjau Pengerjaan di Desa Keningar

    Usai Tutup TMMD Sengkuyung, Kasdim 0705/Magelang Tinjau Pengerjaan di Desa Keningar
    (Foto Dokumen): Kasdim 0705/ Magelang Mayor Inf Joko Nugroho Bersama Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Magelang, Saat Meresmikan Program TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2024 Pembangunan Corblok Jalan Ditandai Dengan Pemotongan Pita di Desa Keningar

    MAGELANG - Kepala Staf Kodim ( Kasdim) Mayor Inf Joko Nugroho yang mewakili Dandim 0705/ Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, S.H., M.Si secara resmi menutup Program TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2024 di Dusun Banaran Desa Keningar Kabupaten Magelang, Kamis (22/08).

    Upacara penutupan TMMD tersebut berlangsung di Halaman SD Negeri Keningar Kecamatan Dukun yang dihadiri jajaran pemerintah daerah Kabupaten Magelang, Perwakilan dari Instansi Militer, Kepala OPD, Pengurus Persit KCK Cabang XXV Kodim Magelang, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan tamu undangan.

    Dalam kesempatan Kasdim Mayor Inf Joko Nugroho, membacakan amanat Pangdam IV Diponegoro pada upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa Sengkuyung di Wilayah Kabupaten Magelang.

    Program TMMD yang telah diselenggarakan ini merupakan salah satu program Bakti TNI yang difokuskan untuk membantu Pemerintah Daerah dalam percepatan pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur bagi masyarakat, khususnya yang tinggal di pedesaan serta daerah daerah terpencil.

    Kami menyadari bahwa TNI dalam hal ini Kodim 0705/ Magelang, tidak dapat bergerak sendiri dalam melaksanakan program pembangunan kepada masyarakat, tanpa ada saling kerjasama dan senantiasa membutuhkan dukungan dari semua pihak. Untuk itu, pada kesempatan yang baik ini, saya mengucapkan terima kasih kepada Pj. Bupati Magelang beserta pejabat daerah, Instansi terkait, anggota OPD dan seluruh lapisan masyarakat yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan TMMD di wilayah Kecamatan Dukun.

    TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2024 kali ini mengambil tema " Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah, sangat mengandung makna bahwa TNI bersama pemerintah daerah, Polri dan masyarakat secara bersama sama mendukung dalam mensukseskan pembangunan di wilayah, " lanjut Mayor Inf Joko Nugroho dalam amanatnya.

    Pelaksanaan pengerjaan sasaran fisik telah berhasil mengerjakan pembangunan sasaran corblok jalan, saluran drainase dan pembangunan 3 unit RTLH. Sementara itu untuk sasaran non fisik berupa penyuluhan Bela Negara, Wawasan Kebangsaan, Penyuluhan pengenalan Kamtibmas/ Narkoba dan Rembug Stunting.

    "Selain sasaran fisik dan non fisik dilaksanakan pula sasaran yang menjadi program unggulan Bapak KASAD yang meliputi, program ketahanan pangan, pertanian terpadu maupun pertanian terintegrasi serta pembuatan sumur bor, " lanjutnya.

    Pangdam IV Diponegoro, juga berpesan agar selalu menjaga dan memelihara hasil program TMMD agar manfaatnya dapat dinikmati oleh warga masyarakat dalam kurun waktu yang cukup panjang.

    Usai menutup program TMMD Sengkuyung, Kasdim bersama Asisten 1 Kabupaten Magelang memberikan piala serta uang pembinaan kepada pemenang lomba Posyandu tingkat Kabupaten Magelang dilanjutkan peninjauan lokasi pembangunan corblok jalan, diakhiri dengan pemotongan Pita oleh Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan rakyat Kabupaten Magelang mewakili Pj.Bupati Magelang Sepyo Achanto disaksikan oleh tokoh masyarakat dan warga masyarakat Dusun Banaran Desa Keningar.

    Redaktur: Sertu Gunawan.

    magelang
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Kesiapan Jelang Pilkada 2024, Polresta Magelang...

    Artikel Berikutnya

    Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja...

    Berita terkait